MOVIE NEWS
Bulan Terbelah di Langit Amerika Perkenalkan 4 Teaser Posternya
Siapa yang tak pernah dengar tragedi 9/11 yang terjadi di New York, Amerika Serikat, empat belas tahun silam? Tragedi ini merenggut begitu banyak korban jiwa. Tak hanya itu, tragedi ini memulai prasangka sengit antara masyarakat Amerika Serikat dengan kaum muslim di dunia. Telah banyak film mengulas cerita ini dari berbagai sudut pandang. Akan tetapi, sedikit darinya yang mengambil makna baik dari tragedi ini. Pesan itulah yang akan disampaikan film Bulan Terbelah di Langit Amerika.
Bulan yang terbelah mengibaratkan, telah terjadi perpecahan di dunia pasca tragedi berdarah tersebut. “Bulan terbelah udah jelas banget konteksnya. Kita kan sudah tahu bulan itu salah satu simbol Islam, dan juga terbelah di langit Amerika berarti ada sesuatu yang terbelah di Amerika, yaitu umatnya atas kejadian 9/11 yang ada di sana,” terang Abimana Aryasatya, pemeran tokoh utama Rangga dalam film ini.
Sebelum film ini ditayangkan, 4 teaser posternya mulai diperkenalkan. Poster pertama bertuliskan 'Apakah dunia akan lebih baik tanpa Islam?' yang merupakan kalimat ucapan Stefan (Nino Fernandez). Stefan digambarkan sebagai tokoh ateis yang skeptis akan agama. Poster ini seolah dijawab justru dengan pertanyaan Rangga 'Apa jadinya dunia tanpa Islam?' Kalimat poster Hanum (Acha Septriasa) semakin mendukung penegasan Rangga dengan pernyataan 'Islam tanpa amalan adalah kehampaan.' Poster berikutnya secara spesifik menerangkan tentang peristiwa 9/11, yaitu kalimat yang diucapkan istri korban tragedi 9/11, Azima (Rianti Cartwright), 'Suamiku muslim, apakah dia teroris?'
Yoen K, selaku eksekutif producer dari Maxima Pictures, menegaskan maksud film ini bukanlah membuat justifikasi, Islam itu bersalah atau tidak atas peristiwa tersebut. Akan tetapi, pesan moral bahwa banyak pula orang Islam yang menjadi korban atas kejadian tersebut. Film yang dikemas secara apik ini memiliki premis utama yang cukup kontroversial di masyarakat, yaitu pertanyaan besar 'Would the world be better without Islam?'
“Keunggulan film ini adalah kemampuannya untuk menyalurkan pesan-pesan Islam tanpa perlu mendakwa,” kata Yoen K.
Saat ini film Bulan Terbelah di Langit Amerika masih melakukan proes produksinya dan akan segera tayang di Cinema XXI.