Meet and Greet Merantau : Harimau Masuk Mall

Film Merantau telah tayang perdana 6 Agustus 2009 lalu. Masyarakat pun menyambut positif terhadap film yang mengangkat seni bela diri Silat tersebut. Sekedar informasi, dibeberapa bioskop di Jakarta terdapat antrian untuk menonton film yang dibintangi oleh Christine Hakim, Alex Abbad, Donny Alamsyah, dan bintang baru, Iko Uwais, Sisca Jessica, Yusuf Aulia. Selain itu, dari beberapa informasi yang didapat, dibeberapa bioskop, setelah film selesai para penonton secara serempak memberikan tepuk tangannya terhadap film tersebut. Ini Sebuah hal yang sangat jarang terjadi untuk film Indonesia.

Untuk mempromosikan kembali filmnya, Merantau menggelar acara Meet and Greet di Plaza Semanggi Jumat, 7 Agustus lalu. Dihadiri oleh pendukung film tersebut seperti Iko Uwais (Yuda), Yusuf Aulia (Adit), Alex Abbad (Johni), Ario Sagantoro (Producer), dan sang Sutradara (Gareth Evans).

Dalam acara tersebut, para pengunjung mendapatkan kesempatan untuk bertanya dan berfoto bersama para pendukung film. Acara yang dipandu oleh Kemal ini juga turut memperagakan aksi fighting antara pemeran utama, Iko Uwais, dan lawan Mainnya Yayan Ruhian (Eric). Decak kagum dan tepuk tangan pun menyambut aksi tersebut,. Selain itu Iko juga memperagakan jurus Silat Harimau.

Iko Uwais adalah pendatang baru dalam akting dan screen fighting. Iko adalah seorang Juara Pencak Silat Tingkat Nasional. Ia juga anggota tim demonstrasi Pencak Silat Indonesia diberbagai manca negara.

Sebagai informasi, Film Merantau telah hadir di Hongkong Filmart pada bulan Maret 2009 silam, serta menghadiri undangan untuk pemutaran screening 3 scene trailer dan promo di Cannes Film Festival Market, Perancis pada 13-15 Mei 2009, penutup di 13th Puchon International Fantastic Film Festival, dan film pembuka 3rd Jogja NETPAC Asian Film Festival.

Selain di Plaza Semanggi, Merantau juga mengadakan meet and greet di Mega Mall Bekasi dan Margo City Depok pada hari Sabtu dan Minggu 8-9 Agustus 2009. Untuk anda yang berada di luar kota, siap-siap saja menantikan kedatangan Merantau di kota anda!